Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pegawainya WFH, Google Hemat Lebih dari Rp 14,5 Triliun

NEW YORK, KOMPAS.com - Pelonggaran pembatasan sosial yang terjadi di beberapa wilayah di dunia meningkatkan permintaan atas hotel dan layanan jasa pelayanan lain secara online. Hal itu tentu sangat menguntungkan bagi bisnis iklan yang dimiliki Google.

Di sisi lain, karyawan Google masih bekerja dari rumah atau work from home (WFH) dan tidak melakukan perjalanan dinas. Tentu saja hal tersebut menguntungkan bagi perusahaan.

Dilansir dari Bloomberg, Senin (3/5/2021), pada kuartal I tahun ini, induk perusahaan Google, Alphabet Inc telah menghemat anggaran senilai 268 juta dollar AS atau sekitar Rp 3,88 triliun (kurs Rp 14.500) yang berasal dari promosi perusahaan, anggaran perjalanan, serta hiburan bila dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu.

"Sebagian besar karena dampak dari Covid-19," tulis laporan kleuangan perusahaan.

Secara tahunan, penghematan anggaran tersebut bisa mencapai lebih dari 1 miliar dollar AS atau sekitar Rp 14,50 triliun.

Dalam laporan keuangan Alphabet mencatat, anggaran untuk iklan dan kegiatan promosi lainnya merosot hingga 1,4 miliar dollar AS pada tahun 2020 lalu. Sebab, perusahaan mengurangi belanja atau menunda kegiatan kampanye serta mengubah beberapa kegiatan mendengan format digital atau online akibat pandemi. Kegiatan perjalanan dan hiburan oun merosot 371 juta dollar AS pada tahun 2020 lalu.

Penghematan tersebut mengimbangi banyak biaya yang muncul lantaran di tahun yanag sama, Google juga mempekerjakan ribuan pekerja baru.

Kehati-hatian yang diperlukan lantaran pandemi menyebabkan perusahaan mungkin untuk mengurangi biaya pemasaran dan administasi secara efektif pada kuartal I tahun ini. Meski di sisi lain, pendapatan perusahaan pun meningkat hingga 34 persen.

Untuk diketahui, Google merupakan salah satu perusahaan yang dianggap memberikan beragam kemewahan seperti kursi pijat, makanan katering, hingga liburan bagi para karyawannya. Hal tersebut juga turut berpengaruh terhadap kultur bekerja di Silicon Valley.

Namun, akibat pandemi, kebanyakan karyawan Google pun harus bekerja dari rumah dan tidak menggunakan kemewahan kantor tersebut sejak Maret 2020.

Rencananya, pegawai Google akan kembali bekerja di kantor pada akhir tahun ini. Pihak perusahaan mengatakan, Google berencana untuk mengembangkan model bekerja hybrid, yakni jumlah karyawan yang berada di kantor akan lebih sedikit bila dibandingkan sebelum-sebelumnya.

https://money.kompas.com/read/2021/05/03/203200626/pegawainya-wfh-google-hemat-lebih-dari-rp-14-5-triliun

Terkini Lainnya

Lelang 7 Seri SUN, Pemerintah Kantongi Rp 21,5 Triliun

Lelang 7 Seri SUN, Pemerintah Kantongi Rp 21,5 Triliun

Whats New
Indosat Catat Laba Rp 1,29 Triliun di Kuartal I-2024

Indosat Catat Laba Rp 1,29 Triliun di Kuartal I-2024

Whats New
Adira Finance Cetak Laba Bersih Rp 432 Miliar pada Kuartal I-2024

Adira Finance Cetak Laba Bersih Rp 432 Miliar pada Kuartal I-2024

Whats New
Inaplas Dukung Pemerintah Atasi Polusi Sampah Plastik

Inaplas Dukung Pemerintah Atasi Polusi Sampah Plastik

Whats New
Program Pemberdayaan Daerah Gambut di Bengkalis oleh PT KPI Mampu Tingkatkan Pendapatan Masyarakat

Program Pemberdayaan Daerah Gambut di Bengkalis oleh PT KPI Mampu Tingkatkan Pendapatan Masyarakat

Whats New
Astra Internasional Bakal Tebar Dividen Rp 17 Triliun, Simak Rinciannya

Astra Internasional Bakal Tebar Dividen Rp 17 Triliun, Simak Rinciannya

Whats New
Emiten Nikel IFSH Catat Penjualan Rp 170 Miliar di Kuartal I 2024

Emiten Nikel IFSH Catat Penjualan Rp 170 Miliar di Kuartal I 2024

Whats New
Starlink Telah Kantongi Surat Uji Laik Operasi di Indonesia

Starlink Telah Kantongi Surat Uji Laik Operasi di Indonesia

Whats New
Laba Bersih BNI Naik 2,03 Persen Menjadi Rp 5,3 Triliun pada Kuartal I-2024

Laba Bersih BNI Naik 2,03 Persen Menjadi Rp 5,3 Triliun pada Kuartal I-2024

Whats New
Bank Mandiri Jaga Suku Bunga Kredit di Tengah Tren Kenaikan Biaya Dana

Bank Mandiri Jaga Suku Bunga Kredit di Tengah Tren Kenaikan Biaya Dana

Whats New
Bukan Dibebaskan Bea Cukai, Denda Impor Sepatu Bola Rp 24,74 Juta Ditanggung DHL

Bukan Dibebaskan Bea Cukai, Denda Impor Sepatu Bola Rp 24,74 Juta Ditanggung DHL

Whats New
Kerja Sama dengan PBM Tangguh Samudera Jaya, Pelindo Optimalkan Bongkar Muat di Pelabuhan Tanjung Priok

Kerja Sama dengan PBM Tangguh Samudera Jaya, Pelindo Optimalkan Bongkar Muat di Pelabuhan Tanjung Priok

Whats New
DANA dan Jalin Sepakati Perluasan Interkoneksi Layanan Keuangan Digital

DANA dan Jalin Sepakati Perluasan Interkoneksi Layanan Keuangan Digital

Whats New
Kredit UMKM Bank DKI Tumbuh 39,18 pada Kuartal I-2024

Kredit UMKM Bank DKI Tumbuh 39,18 pada Kuartal I-2024

Whats New
Penyaluran Kredit Bank Mandiri Capai Rp 1.435 Triliun pada Kuartal I-2024

Penyaluran Kredit Bank Mandiri Capai Rp 1.435 Triliun pada Kuartal I-2024

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke