Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bank Permata Luncurkan Tabungan Haji

Kompas.com - 14/05/2020, 13:10 WIB
Kiki Safitri,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Bank Permata meluncurkan program produk Permata Tabungan iB Haji yang dapat dibuka dengan mudah melalui PermataMobile X.

Herwin Bustaman, Direktur Unit Usaha Syariah PermataBank mengatakan, antusiasme umat muslim Indonesia mendaftarkan diri beribadah haji meningkat 10 persen di tahun 2019.

Maka dari itu, PermataBank Syariah mengajak umat Islam untuk mengisi momen Ramadhan ini dengan memulai menabung sejak dini yang kemudian digunakan untuk membayar setoran awal dan melunasi biaya ibadah haji.

“PermataBank berkomitmen memberikan kemudahan bagi nasabahnya dalam melakukan transaksi keuangan salah satunya adalah dengan membantu para calon jamaah untuk membuka tabungan haji,” kata Herwin melalui video converence, Kamis (14/5/2020).

Baca juga: Cegah Corona, Pelunasan Biaya Haji Bisa Lewat Mobile Banking

Selain memberi kemudahan dalam membuka rekening melalui PermataMobile X, PermataTabungan iB Haji juga memberikan kemudahan lainnya seperti setoran awal yang ringan, pendaftaran ibadah haji dan pelunasan karena terkoneksi dengan SISKOHAT serta bebas biaya administrasi.

“Semoga dengan peluncuran produk ini di sepuluh hari terakhir bulan Ramadhan ini dapat membantu nasabah dan para calon nasabah PermataBank untuk mewujudkan niat mereka dalam melaksanakan ibadah haji lebih dini tanpa harus keluar rumah dan melalui produk dan layanan yang sesuai dengan pilihan hati,” tambah Herwin.

Dengan dukungan fitur dan layanan pada PermataMobile X yang lengkap, calon nasabah dapat dengan mudah membuka rekening Syariah, salah satunya adalah PermataTabungan iB Haji, dengan aman, terutama di tengah pandemi Covid-19 ini, tanpa harus datang ke cabang.

PermataMobile X telah diluncurkan pada 10 September 2019 dan merupakan “The First Shariah Super Apps” di dunia. Selain akses ke berbagai macam produk dan layanan Syariah yang ditawarkan, calon nasabah juga dapat membuka rekening pertamanya melalui PermataMobile X. Termasuk memanfaatkan kemudahaan pembayaran melalui QRPay beserta 200 fitur lainnya.

“PermataMobile X juga memudahkan dalam memantau transaksi PermataTabungan iB Haji, sehingga secara transparan nasabah dapat memperkirakan keberangkatan Ibadah Haji mereka sambil beraktivitas,” tambah dia.

Baca juga: BPKH Tambah Dana Kelola dengan Gaet Haji Muda

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cara Bayar Shopee lewat ATM BRI dan BRImo dengan Mudah

Cara Bayar Shopee lewat ATM BRI dan BRImo dengan Mudah

Spend Smart
Apa yang Dimaksud dengan Inflasi dan Deflasi?

Apa yang Dimaksud dengan Inflasi dan Deflasi?

Earn Smart
Gampang Cara Cek Mutasi Rekening lewat myBCA

Gampang Cara Cek Mutasi Rekening lewat myBCA

Spend Smart
Penurunan Yield Obligasi Tenor 10 Tahun Indonesia Berpotensi Tertahan

Penurunan Yield Obligasi Tenor 10 Tahun Indonesia Berpotensi Tertahan

Whats New
Gaji ke-13 untuk Pensiunan Cair Mulai 3 Juni 2024

Gaji ke-13 untuk Pensiunan Cair Mulai 3 Juni 2024

Whats New
Masuk ke Beberapa Indeks Saham Syariah, Elnusa Terus Tingkatkan Transparansi Kinerja

Masuk ke Beberapa Indeks Saham Syariah, Elnusa Terus Tingkatkan Transparansi Kinerja

Whats New
Pesawat Haji Boeing 747-400 Di-'grounded' Pasca-insiden Terbakar, Garuda Siapkan 2 Armada Pengganti

Pesawat Haji Boeing 747-400 Di-"grounded" Pasca-insiden Terbakar, Garuda Siapkan 2 Armada Pengganti

Whats New
ASDP Terus Tingkatkan Peran Perempuan pada Posisi Tertinggi Manajemen

ASDP Terus Tingkatkan Peran Perempuan pada Posisi Tertinggi Manajemen

Whats New
Jaga Loyalitas Pelanggan, Pemilik Bisnis Online Bisa Pakai Strategi IYU

Jaga Loyalitas Pelanggan, Pemilik Bisnis Online Bisa Pakai Strategi IYU

Whats New
Bulog Targetkan Serap Beras Petani 600.000 Ton hingga Akhir Mei 2024

Bulog Targetkan Serap Beras Petani 600.000 Ton hingga Akhir Mei 2024

Whats New
ShariaCoin Edukasi Keuangan Keluarga dengan Tabungan Emas Syariah

ShariaCoin Edukasi Keuangan Keluarga dengan Tabungan Emas Syariah

Whats New
Insiden Kebakaran Mesin Pesawat Haji Garuda, KNKT Temukan Ada Kebocoran Bahan Bakar

Insiden Kebakaran Mesin Pesawat Haji Garuda, KNKT Temukan Ada Kebocoran Bahan Bakar

Whats New
Kemenperin Pertanyakan Isi 26.000 Kontainer yang Tertahan di Pelabuhan Tanjung Priok dan Tanjung Perak

Kemenperin Pertanyakan Isi 26.000 Kontainer yang Tertahan di Pelabuhan Tanjung Priok dan Tanjung Perak

Whats New
Tingkatkan Akses Air Bersih, Holding BUMN Danareksa Bangun SPAM di Bandung

Tingkatkan Akses Air Bersih, Holding BUMN Danareksa Bangun SPAM di Bandung

Whats New
BEI: 38 Perusahaan Antre IPO, 8 di Antaranya Punya Aset di Atas Rp 250 Miliar

BEI: 38 Perusahaan Antre IPO, 8 di Antaranya Punya Aset di Atas Rp 250 Miliar

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com