Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Toba Pulp Lestari Terapkan Silvikultur 4.0 untuk Kegiatan Bisnis yang Berkelanjutan

Kompas.com - 12/11/2020, 18:18 WIB
Bambang P. Jatmiko

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Toba Pulp Lestari Tbk menerapkan silvikultur 4.0 guna menjaga dan meningkatkan produksi bibit eucalyptus yang menjadi bahan baku pulp sehingga perusahaan bisa menjalankan aktivitas usaha secara berkelanjutan.

Peneliti eucalyptus Toba Pulp Lestari Adventris Lestarina Hutagaol menjelaskan, melalui Silvikultur 4.0, perseroan mampu mempertahankan target hingga 2,6 juta bibit eucalytus per bulan. Hal ini memungkinkan produksi pulp dilakukan secara sustainable.

“Kami melakukan pengembangan pembibitan, penelitian tentang nutrisi tanah, pemantauan kesehatan tanaman, perbaikan pohon dan pembibitan dengan mengadaptasi metode terbaru. Inilah yang disebut ilmu Silvikultur 4.0,” ungkap Adventris Hutagaol dalam keterangan resmi, Kamis (12/11/2020).

Baca juga: Kelompok Tani Binaan Toba Pulp Lestari Panen Perdana

Sementara itu, Advisor Socap Toba Pulp Lestari Simon H. Sidabukke mengungkapkan, untuk mendukung Silvikultur 4.0, perusahaan konsisten melakukan riset dengan melibatkan akademisi serta lulusan perguruan tinggi dari universitas di Indonesia guna mampu menghasilkan bahan baku pulp yang berkualitas.

Simon mengungkapkan, salah satu yang dilakukan adalah dengan menggandeng Program Ilmu Kehutanan Universitas Sumatera Utara untuk memenuhi kebutuhan sumber daya manusia dalam rangka pengembangan riset yang dilakukan perusahaan.

“Kami di Toba Pulp selalu melakukan riset untuk pengelolaan bibit melalui klone di nursery, pengolahan tanah, penanganan terhadap hama dan penyakit, serta terus mencari bibit baru untuk menghasilkan pulp yang berkualitas guna memenuhi keinginan pasar,” kata Simon.

Dalam kesempatan itu, Ketua Panitia Dies Natalis Program Ilmu Kehutanan USU Prof. Mohammad Basyumi, S.Hut, M.Si. Ph.d mengatakan sumber daya hutan sangat penting sebagai penyumbang devisa negara, yang memiliki nilai eknomi dan ekologi tinggi.

Revolusi industri 4.0 atau revolusi industri generasi keempat menuntut pelaku industri sektor kehutanan harus mampu melakukan perubahan agar selalu bisa menjawab tantangan yang ada.

“Dalam pengelolaan hutan juga harus mampu mengikuti perkembangan, sehingga sektor kehutanan dituntut mampu mengimbangi perkembangan yang ada, melalui peningkatan sumber daya manusia”, katanya. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Libur Panjang, KCIC Siapkan 28.000 Tempat Duduk Kereta Cepat Whoosh

Libur Panjang, KCIC Siapkan 28.000 Tempat Duduk Kereta Cepat Whoosh

Whats New
Emiten Penyedia Infrastuktur Digital EDGE Raup Laba Bersih Rp 253,6 Miliar pada 2023

Emiten Penyedia Infrastuktur Digital EDGE Raup Laba Bersih Rp 253,6 Miliar pada 2023

Whats New
InJourney: Bergabungnya Garuda Indonesia Bakal Ciptakan Ekosistem Terintegrasi

InJourney: Bergabungnya Garuda Indonesia Bakal Ciptakan Ekosistem Terintegrasi

Whats New
KAI Bakal Terima 1 Rangkaian Kereta LRT Jabodebek yang Diperbaiki INKA

KAI Bakal Terima 1 Rangkaian Kereta LRT Jabodebek yang Diperbaiki INKA

Whats New
BTN Relokasi Kantor Cabang di Cirebon, Bidik Potensi Industri Properti

BTN Relokasi Kantor Cabang di Cirebon, Bidik Potensi Industri Properti

Whats New
Pengelola Gedung Perkantoran Wisma 46 Ajak 'Tenant' Donasi ke Panti Asuhan

Pengelola Gedung Perkantoran Wisma 46 Ajak "Tenant" Donasi ke Panti Asuhan

Whats New
Shell Dikabarkan Bakal Lepas Bisnis SPBU di Malaysia ke Saudi Aramco

Shell Dikabarkan Bakal Lepas Bisnis SPBU di Malaysia ke Saudi Aramco

Whats New
Utang Rafaksi Tak Kunjung Dibayar, Pengusaha Ritel Minta Kepastian

Utang Rafaksi Tak Kunjung Dibayar, Pengusaha Ritel Minta Kepastian

Whats New
BEI Enggan Buru-buru Suspensi Saham BATA, Ini Sebabnya

BEI Enggan Buru-buru Suspensi Saham BATA, Ini Sebabnya

Whats New
PT Pamapersada Nusantara Buka Lowongan Kerja hingga 10 Mei 2024, Cek Syaratnya

PT Pamapersada Nusantara Buka Lowongan Kerja hingga 10 Mei 2024, Cek Syaratnya

Work Smart
Koperasi dan SDGs, Navigasi untuk Pemerintahan Mendatang

Koperasi dan SDGs, Navigasi untuk Pemerintahan Mendatang

Whats New
Cadangan Devisa RI  Turun Jadi 136,2 Miliar Dollar AS, Ini Penyebabnya

Cadangan Devisa RI Turun Jadi 136,2 Miliar Dollar AS, Ini Penyebabnya

Whats New
Bea Cukai Klarifikasi Kasus TKW Beli Cokelat Rp 1 Juta Kena Pajak Rp 9 Juta

Bea Cukai Klarifikasi Kasus TKW Beli Cokelat Rp 1 Juta Kena Pajak Rp 9 Juta

Whats New
Luhut Optimistis Upacara HUT RI Ke-79 Bisa Dilaksanakan di IKN

Luhut Optimistis Upacara HUT RI Ke-79 Bisa Dilaksanakan di IKN

Whats New
Perkuat Distribusi, Nestlé Indonesia Dukung PT Rukun Mitra Sejati Perluas Jaringan di Banda Aceh

Perkuat Distribusi, Nestlé Indonesia Dukung PT Rukun Mitra Sejati Perluas Jaringan di Banda Aceh

BrandzView
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com