Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Beli Mata Uang Asing di Aplikasi Jenius

Kompas.com - 19/07/2023, 16:40 WIB
Haryanti Puspa Sari,
Akhdi Martin Pratama

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Mata uang asing adalah kebutuhan dari sebagian orang terutama untuk yang ingin berlibur atau traveling ke luar negeri. Hal ini dilakukan agar transaksi lebih mudah di negara tujuan.

Anda tak perlu kesulitan untuk membeli mata uang asing ke money changer. Kini Anda bisa beli dan tukar mata uang asing di aplikasi Jenius.

Melalui aplikasi Jenius, anda bisa beli dan punya 7 mata uang asing yang tersedia yaitu, sebagai berikut:

  1. Dolar Amerika Serikat (USD)
  2. Dolar Australia (AUD)
  3. Dolar Hong Kong (HKD)
  4. Dolar Singapura (SGD)
  5. Euro (EUR)
  6. Poundsterling Inggris (GBP)
  7. Yen Jepang (JPY)

Baca juga: Cara Bayar Tagihan Lazada Paylater via BRImo dan ATM BRI

Sebelum membeli atau tukar mata uang asing di Jenius, anda harus melakukan aktivasi mata uang asing terlebih dahulu. Anda bisa klik ikon + di halaman Home atau melalui halaman Wealth, lalu pilih “Aktifkan mata uang asing”.

Berikut cara beli mata uang asing di aplikasi Jenius:

Cara beli mata uang asing di aplikasi Jenius

  • Buka aplikasi Jenius yang telah terinstall dan teregistrasi
  • Pastikan mata uang asing telah diaktivasi pada halaman Home, pilih mata uang asing yang dipunya
  • Pilih ikon Beli
  • Pastikan jumlah saldo di rekening Jenius mencukupi untuk melakukan pembelian mata uang asing
  • Tentukan jumlah pembelian, kemudian klik Lanjut
  • Anda bisa setujui pernyataan yang dibutuhkan, kemudian klik Beli
  • Pembelian mata uang asing telah berhasil. Proses pembelian juga dapat dilakukan dari halaman Wealth dan masuk ke menu Cash.

Adapun bagi anda yang baru mengaktifkan Mata Uang Asing di Jenius, bisa dapatkan cashback sebesar Rp100.000 dengan setoran awal minimal Rp1.000.000.

Baca juga: Cara Beli Token Listrik di Shopee, Tokopedia, OVO, DANA, dan LinkAja

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com