Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perusahaan Dinilai Perlu Benahi Rantai Pasok Hulu hingga Hilir, Mengapa?

Kompas.com - 12/09/2023, 18:19 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

Adanya megatren menuntut industri untuk melakukan perubahan di sepanjang rantai usaha agar menjadi lebih terintegrasi, sederhana, dan mudah beradaptasi pada keberlanjutan.

Oleh karena itu, imbuh Devina, Schneider Electric mendorong upaya dekarbonisasi di sepanjang rantai pasokan dari hulu ke hilir.

Dekarbonisasi rantai pasok pada bagian hulu dilakukan dengan mendorong para pemasok untuk menggunakan material dan kemasan yang ramah lingkungan, termasuk dapat didaur ulang dan digunakan kembali.

Sebanyak 80 persen produk yang dihasilkan Schneider mempunyai profil ramah lingkungan yang menjamin keamanan dan transparansi perhitungan siklus hidup produk bersama jejak karbon, pemakaian bahan baku, serta nilai polusinya.

Baca juga: Hadapi Tantangan Ekonomi, Pengamat: UMKM Perlu Masuk Rantai Pasok Global

Dekarbonisasi dari hulu ke hilir yang juga dilakukan oleh Schneider Electric adalah dengan menerapkan bisnis yang sirkular.

Hal ini dapat dicapai dengan melakukan modernisasi perangkat listrik (retrofit) dan end of life instructions, yaitu dengan penanganan akhir masa pakai (dengan pengumpulan dan daur ulang) beragam komponen produksi yang masih dapat dimodifikasi dan didayagunakan.

“Kami sadar bahwa rantai pasok yang berkelanjutan merupakan salah satu elemen penting yang dapat mendukung pertumbuhan ekonomi Indonesia. Sebagai Impact Company, kami senantiasa berkomitmen untuk menjalin kemitraan yang kuat dengan pemasok kami, melibatkan seluruh jaringan pasokan pada praktik yang bertanggung jawab secara sosial, lingkungan, dan ekonomi,” jelas Roberto Rossi, Cluster President Schneider Electric Indonesia & Timor Leste.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com