Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Simak Cara Investasi ORI025 via Aplikasi BRImo

Kompas.com - 14/02/2024, 23:49 WIB
Nur Jamal Shaid

Penulis

KOMPAS.com - Obligasi Negara Ritel (ORI) seri ORI025 dapat dibeli melalui berbagai Mitra Distribusi, termasuk PT Bank Rakyat Indonesia Tbk atau BRI. Nasabah BRI bahkan dapat secara mudah membeli ORI025 lewat super app BRImo.. 

Untuk diketahui, ORI025 merupakan Surat Utang Negara (SUN) ritel pertama yang ditawarkan kepada masyarakat pada tahun 2024.

ORI025 tersedia dalam dua pilihan jangka waktu yaitu 3 tahun (ORI025-T3) dan 6 tahun (ORI025-T6). Besaran kupon seri ORI025-T3 dan ORI025-T6 masing-masing sebesar 6,25 persen dan 6,40 persen dengan sifat kupon tetap (fixed rate).

Baca juga: Cara Transfer BSI ke DANA dan Sebaliknya dengan Mudah

ORI025-T3 memiliki jatuh tempo pada 15 Februari 2027, sementara ORI025-T6 pada 15 Februari 2030.

Adapun maksimum pemesanan untuk ORI025-T3 Rp 5 miliar, dan ORI025-T6 Rp 10 miliar. Sementara minimum pemesanan Rp 1 juta dan kelipatan Rp 1 juta.

Periode pembayaran kupon akan dilakukan setiap tanggal 15 setiap bulannya, dimana pembayaran kupon pertama dilakukan pada 15 April 2024.

Lalu, bagaimana cara membeli atau memesan ORI025 di aplikasi BRImo?

Baca juga: Siap-siap, Dua Bank Ini Bakal Luncurkan Layanan Paylater

Cara membeli ORI025 via BRImo

Untuk membeli ORI025 di BRImo, nasabah harus mendaftar sebagai investor SBN terlebih dahulu. Berikut tahapan-tahapannya:

  • Login ke aplikasi BRImo
  • Pilih fitur e-SBN pada dashboard BRImo
  • Kemudian klik Registrasi Investor SBN.
  • Selanjutnya masukkan informasi data diri, data alamat, dan data pekerjaan.
  • Setelah itu, pilih rekening penerimaan kupon SBN dan centang syarat serta ketentuan.
  • Bila sudah terisi, kemudian masukkan PIN BRImo.
  • Pihak BRI akan memproses informasi pendaftaran investor SBN. Nasabah pun dapat mengecek status pendaftaran dalam fitur SBN.

Baca juga: Sri Mulyani: Bila Integritas Bagus, Maka Kepercayaan Masyarakat Juga Meningkat

Adapun panduan untuk melakukan transaksi SBN melalui BRImo yakni sebagai berikut:

  • Login ke aplikasi BRImo.
  • Kemudian pilih menu Investasi, pilih menu e-SBN, dan klik beli SBN.
  • Bila sudah klik, kemudian masukkan nominal pembelian SBN. SBN dapat dibeli dengan minimal pembelian Rp 1 juta.
  • Selanjutnya, nasabah harus mengecek dan mengkonfirmasi syarat ketentuan pembelian produk SBN.
  • Jika syarat dan ketentuan sudah terkonfirmasi, kemudian lanjut ke pembayaran.
  • Pastikan nominal yang dimasukkan sebelumnya sudah sesuai.
  • Terakhir, masukkan PIN BRImo.
  • Setelah transaksi berhasil, Anda telah menjadi investor SBN dan ikut berpartisipasi membantu pemerintah dalam membiayai APBN.

 

Demikian informasi seputar cara membeli atau memesan ORI025 melalui aplikasi BRImo.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kode Transfer BCA, BRI, BNI, BTN, Mandiri, dan Bank Lainnya

Kode Transfer BCA, BRI, BNI, BTN, Mandiri, dan Bank Lainnya

Spend Smart
Cara Beli Token Listrik di ATM BRI, BNI, Mandiri, BTN, dan BSI

Cara Beli Token Listrik di ATM BRI, BNI, Mandiri, BTN, dan BSI

Spend Smart
Cara Tukar Uang Rusak di Bank Indonesia dan Syaratnya

Cara Tukar Uang Rusak di Bank Indonesia dan Syaratnya

Spend Smart
Lelang 7 Seri SUN, Pemerintah Kantongi Rp 21,5 Triliun

Lelang 7 Seri SUN, Pemerintah Kantongi Rp 21,5 Triliun

Whats New
Indosat Catat Laba Rp 1,29 Triliun di Kuartal I-2024

Indosat Catat Laba Rp 1,29 Triliun di Kuartal I-2024

Whats New
Adira Finance Cetak Laba Bersih Rp 432 Miliar pada Kuartal I-2024

Adira Finance Cetak Laba Bersih Rp 432 Miliar pada Kuartal I-2024

Whats New
Inaplas Dukung Pemerintah Atasi Polusi Sampah Plastik

Inaplas Dukung Pemerintah Atasi Polusi Sampah Plastik

Whats New
Program Pemberdayaan Daerah Gambut di Bengkalis oleh PT KPI Mampu Tingkatkan Pendapatan Masyarakat

Program Pemberdayaan Daerah Gambut di Bengkalis oleh PT KPI Mampu Tingkatkan Pendapatan Masyarakat

Whats New
Astra Internasional Bakal Tebar Dividen Rp 17 Triliun, Simak Rinciannya

Astra Internasional Bakal Tebar Dividen Rp 17 Triliun, Simak Rinciannya

Whats New
Emiten Nikel IFSH Catat Penjualan Rp 170 Miliar di Kuartal I 2024

Emiten Nikel IFSH Catat Penjualan Rp 170 Miliar di Kuartal I 2024

Whats New
Starlink Telah Kantongi Surat Uji Laik Operasi di Indonesia

Starlink Telah Kantongi Surat Uji Laik Operasi di Indonesia

Whats New
Laba Bersih BNI Naik 2,03 Persen Menjadi Rp 5,3 Triliun pada Kuartal I-2024

Laba Bersih BNI Naik 2,03 Persen Menjadi Rp 5,3 Triliun pada Kuartal I-2024

Whats New
Bank Mandiri Jaga Suku Bunga Kredit di Tengah Tren Kenaikan Biaya Dana

Bank Mandiri Jaga Suku Bunga Kredit di Tengah Tren Kenaikan Biaya Dana

Whats New
Bukan Dibebaskan Bea Cukai, Denda Impor Sepatu Bola Rp 24,74 Juta Ditanggung DHL

Bukan Dibebaskan Bea Cukai, Denda Impor Sepatu Bola Rp 24,74 Juta Ditanggung DHL

Whats New
Kerja Sama dengan PBM Tangguh Samudera Jaya, Pelindo Optimalkan Bongkar Muat di Pelabuhan Tanjung Priok

Kerja Sama dengan PBM Tangguh Samudera Jaya, Pelindo Optimalkan Bongkar Muat di Pelabuhan Tanjung Priok

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com