Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS

PT Telekomunikasi Indonesia International Jalin Kerja Sama dengan Swiss German University

Kompas.com - 01/09/2020, 08:21 WIB
Maria Arimbi Haryas Prabawanti,
Mikhael Gewati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Chief Executive Officer (CEO) PT Telekomunikasi Indonesia International (Telin), Sukardi Silalahi mengapresiasi kerja sama PT Telin dan Swiss German University (SGU) dalam Program Tri Dharma Perguruan Tinggi.

Sebagai informasi, SGU merupakan universitas yang memiliki standar internasional dalam sistem belajar mengajar, termasuk seluruh staf pengajar dan mahasiswanya.

"Kerja sama tersebut dilakukan melalui sharing knowledge atau berbagi ilmu dari karyawan Telin kepada mahasiswa SGU," kata Sukardi saat menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) di Swiss German University, Prominence Tower, Jumat (28/08/2020).

Sukardi menuturkan, dari kerja sama itu, Telin memperoleh dukungan dari SGU berupa pemikiran serta penelitian terkini.

Baca juga: Tahun Ini, Telin Klaim Pendapatan Naik 40 Persen

Lebih lanjut, Sukardi menjelaskan, kerja sama itu mencakup beberapa kegiatan, yaitu program penelitian dan pengabdian masyarakat sesuai bidang keahlian, pembelajaran, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat.

"Program penelitian dan pengabdian masyarakat memberikan peluang mahasiswa SGU mendukung inovasi dan pengembangan solusi dalam bidang digital yang dilakukan PT Telin," jelasnya.

Kemudian, untuk pembelajaran, Sukardi menjelaskan, PT Telin membuka kesempatan untuk manajemen maupun karyawannya menjadi dosen tamu di kelas maupun web seminar (webinar).

"Untuk penelitian, kami membuka kesempatan kedua pihak saling bertukar informasi, data, dan keterangan yang berkaitan dengan pemahaman atau pengujian atas solusi yang sedang dikembangkan Telin," tuturnya.

Baca juga: Setelah Dipagar Beton, Kampus SGU Pindah Sementara ke Alam Sutera

Menurut Sukardi, kerja sama tersebut akan memberikan nilai tambah untuk SGU dalam memberikan aplikasi terapan selain dari teori yang diterima di kelas.

"Telin dan SGU sudah memiliki program sosial kepada masyarakat, namun melalui kerja sama dari kedua institusi ini, manfaat yang diberikan kepada masyarakat akan semakin optimal," ujarnya.

Terkait hal itu, Rektor SGU, Filiana Santoso mengatakan kerja sama antara pihak swasta dan perguruan tinggi yang ditujukan untuk masyarakat adalah salah satu bentuk nyata dari implentasi Tri Dharma.

"Kerja sama ini juga akan memacu para mahasiswa untuk terus mengembangkan ilmu pengetahuan di bidangnya masing-masing," kata Filiana seperti dalam keterangan tertulisnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Kode Transfer BCA, BRI, BNI, BTN, Mandiri, dan Bank Lainnya

Kode Transfer BCA, BRI, BNI, BTN, Mandiri, dan Bank Lainnya

Spend Smart
Cara Beli Token Listrik di ATM BRI, BNI, Mandiri, BTN, dan BSI

Cara Beli Token Listrik di ATM BRI, BNI, Mandiri, BTN, dan BSI

Spend Smart
Cara Tukar Uang Rusak di Bank Indonesia dan Syaratnya

Cara Tukar Uang Rusak di Bank Indonesia dan Syaratnya

Spend Smart
Lelang 7 Seri SUN, Pemerintah Kantongi Rp 21,5 Triliun

Lelang 7 Seri SUN, Pemerintah Kantongi Rp 21,5 Triliun

Whats New
Indosat Catat Laba Rp 1,29 Triliun di Kuartal I-2024

Indosat Catat Laba Rp 1,29 Triliun di Kuartal I-2024

Whats New
Adira Finance Cetak Laba Bersih Rp 432 Miliar pada Kuartal I-2024

Adira Finance Cetak Laba Bersih Rp 432 Miliar pada Kuartal I-2024

Whats New
Inaplas Dukung Pemerintah Atasi Polusi Sampah Plastik

Inaplas Dukung Pemerintah Atasi Polusi Sampah Plastik

Whats New
Program Pemberdayaan Daerah Gambut di Bengkalis oleh PT KPI Mampu Tingkatkan Pendapatan Masyarakat

Program Pemberdayaan Daerah Gambut di Bengkalis oleh PT KPI Mampu Tingkatkan Pendapatan Masyarakat

Whats New
Astra Internasional Bakal Tebar Dividen Rp 17 Triliun, Simak Rinciannya

Astra Internasional Bakal Tebar Dividen Rp 17 Triliun, Simak Rinciannya

Whats New
Emiten Nikel IFSH Catat Penjualan Rp 170 Miliar di Kuartal I 2024

Emiten Nikel IFSH Catat Penjualan Rp 170 Miliar di Kuartal I 2024

Whats New
Starlink Telah Kantongi Surat Uji Laik Operasi di Indonesia

Starlink Telah Kantongi Surat Uji Laik Operasi di Indonesia

Whats New
Laba Bersih BNI Naik 2,03 Persen Menjadi Rp 5,3 Triliun pada Kuartal I-2024

Laba Bersih BNI Naik 2,03 Persen Menjadi Rp 5,3 Triliun pada Kuartal I-2024

Whats New
Bank Mandiri Jaga Suku Bunga Kredit di Tengah Tren Kenaikan Biaya Dana

Bank Mandiri Jaga Suku Bunga Kredit di Tengah Tren Kenaikan Biaya Dana

Whats New
Bukan Dibebaskan Bea Cukai, Denda Impor Sepatu Bola Rp 24,74 Juta Ditanggung DHL

Bukan Dibebaskan Bea Cukai, Denda Impor Sepatu Bola Rp 24,74 Juta Ditanggung DHL

Whats New
Kerja Sama dengan PBM Tangguh Samudera Jaya, Pelindo Optimalkan Bongkar Muat di Pelabuhan Tanjung Priok

Kerja Sama dengan PBM Tangguh Samudera Jaya, Pelindo Optimalkan Bongkar Muat di Pelabuhan Tanjung Priok

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com