Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mudah, Begini Cara Cek Tagihan BPJS Kesehatan Online

Kompas.com - Diperbarui 27/07/2022, 13:12 WIB
Nur Jamal Shaid,
Akhdi Martin Pratama

Tim Redaksi

Cara cek tagihan BPJS Kesehatan lewat WA

Selain itu, cara cek tagihan BPJS Kesehatan juga dapat dilakukan melalui WA. Kini BPJS Kesehatan telah memiliki layanan yang diberi nama Chat Asistant JKN atau CHIKA yang disediakan bagi para peserta yang membutuhkan pelayanan informasi.

Adapun cara cek tagihan BPJS lewat layanan CHIKA bisa dilakukan melalui Chatting Whatsapp ke nomor 08118750400. Berikut cara cek tagihan BPJS Kesehatan lewat WA:

  • Kirim pesan apa pun ke nomor Layanan CHIKA di 08118750400
  • Pesan akan direspon secara otomatis oleh akun CHIKA
  • Balas dengan ketik angka "2" atau menu Cek Tagihan Iuran
  • Balas dengan mengetikkan nomor peserta BPJS Kesehatan atau Nomor Induk Kependudukan (NIK)
  • Balas dengan mengetikkan tanggal lahir dengan format yyyy-mm-dd (tahun - bulan - tanggal lahir)
  • Akun Whatsapp CHIKA akan membalas dengan menampilkan tagihan iuran BPJS Kesehatan beserta status pembayarannya

Baca juga: Ambisi RI Kurangi Emisi Karbon Sampai 2030, Sri Mulyani: Butuh Rp 3.461 Triliun

Cara cek tagihan BPJS Kesehatan di Facebook dan Telegram

Berikutnya, cara cek tagihan BPJS Kesehatan online juga bisa dilakukan lewat aplikasi Facebook dan Telegram.

Caranya, peserta cukup mengirimkan pesan pada Facebook Messenger BPJS Kesehatan. Adapun cara cek tagihan BPJS Kesehatan lewat Telegram, bisa langsung masuk ke link Telegram BPJS Kesehatan berikut: http://t.me/Chika_BPJSKesehatan_bot.

Cara cek tagihan BPJS Kesehatan lewat telepon

Kemudian, cara cek tagihan BPJS Kesehatan bisa dilakukan dengan menelepon Care Center 165. Peserta hanya perlu menghubungi nomor 165 untuk mengetahui tagihan iuran BPJS Kesehatan.

Nantinya, operator akan menginformasikan berapa tagihan BPJS Kesehatan yang harus dibayar oleh peserta.

Baca juga: Rupiah dan IHSG Melemah di Sesi I Perdagangan

Cara cek tagihan BPJS Kesehatan lewat BSI Mobile

Cek tagihan BPJS Kesehatan juga bisa dilakukan melalui m-banking seperti BSI Mobile. Nasabah bank BSI dapat melakukan cek tagihan BPJS Kesehatan dengan mengikuti langkah-langkah berikut ini:

  • Buka aplikasi BSI Mobile Anda
  • Pilih menu “Bayar”
  • Lalu pilih menu “BPJS”
  • Pilih menu “Kesehatan”
  • Masukkan nomor VA BPJS Kesehatan Anda
  • Masukkan jumlah bulan pembayaran
  • Masukkan PIN transaksi BSI Mobile
  • Layar akan menampilkan informasi tagihan BPJS Kesehatan Anda

Demikian informasi seputar beberapa cara cek tagihan BPJS Kesehatan lewat ponsel dengan mudah. Anda juga bisa mengecek tagihan BPJS Kesehatan melalui beberapa aplikasi e-commerce atau mesin ATM.

Baca juga: Tanda Tangani Surat Pernyataan, Indra Kenz hingga Doni Salmanan Setuju Hapus Konten Binomo dkk

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com