Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

AP I Layani 47 Reaktivasi dan Pembukaan Rute Penerbangan Baru Triwulan III-2022

Kompas.com - 17/10/2022, 19:00 WIB
Haryanti Puspa Sari,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Angkasa Pura I mencatat telah melayani sebanyak 47 reaktivasi rute dan pembukaan rute penerbangan baru pada periode triwulan ketiga tahun 2022.

Rinciannya dari 47 rute tersebut adalah 1 reaktivasi rute domestik dan 18 pembukaan rute baru domestik serta 26 reaktivasi rute internasional dan 2 pembukaan rute baru internasional.

Baca juga: Penumpang Bandara AP I Turun 2 Persen Sejak Ada Aturan Perjalanan Udara Terbaru

Direktur Utama PT Angkasa Pura I Faik Fahmi mengatakan, selama Juli 2022, terdapat 4 pembukaan rute baru domestik, 10 reaktivasi rute internasional dan 1 pembukaan rute baru internasional.

Sementara itu, pada Agustus, terdapat 2 pembukaan rute baru domestik dan 8 reaktivasi rute internasional. Sedangkan pada September, terdapat 1 reaktivasi rute domestik, 12 pembukaan rute baru domestik, 8 reaktivasi rute internasional dan 1 pembukaan rute baru internasional.

Baca juga: Ini 6 Rute Penerbangan Baru di Bandara Juanda, Mulai September 2022

"Untuk periode triwulan ketiga tahun ini, kami kembali mencatat pertumbuhan rute penerbangan yang dilayani di bandara-bandara kami, baik itu melalui reaktivasi rute domestik dan internasional, maupun pembukaan rute baru domestik dan internasional. Pada periode tersebut, bulan September tercatat menjadi bulan dengan penambahan rute terbanyak yaitu dengan total 22 reaktivasi dan pembukaan rute penerbangan baru," kata Direktur Utama PT Angkasa Pura I Faik Fahmi dalam keterangan tertulis, Senin (17/10/2022).

Baca juga: 6 Bandara AP I Layani Kepulangan 46.579 Jemaah Haji


Faik mengatakan, dalam periode tersebut, bandara-bandara Angkasa Pura I yang melayani reaktivasi rute dan pembukaan rute baru adalah Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali dengan 5 rute domestik dan 22 rute internasional, Bandara SAMS Sepinggan Balikpapan dengan 3 rute domestik, Bandara Juanda Surabaya dengan 6 rute domestik dan 6 rute internasional.

Kemudian, Bandara Sultan Hasanuddin Makassar dengan 2 rute domestik, Bandara Adi Soemarmo Surakarta dengan 1 rute domestik, Bandara Internasional Lombok dengan 1 rute Domestik, serta Bandara Syamsudin Noor dengan 1 rute domestik.

Baca juga: Airport Tax Naik, Ini Kata Angkasa Pura I

Halaman:


Terkini Lainnya

Satgas Judi Online Belum Mulai Bekerja, Pemerintah Masih Susun Formula

Satgas Judi Online Belum Mulai Bekerja, Pemerintah Masih Susun Formula

Whats New
Penyaluran Kredit Ultra Mikro Capai Rp 617,9 Triliun di Kuartal I-2024

Penyaluran Kredit Ultra Mikro Capai Rp 617,9 Triliun di Kuartal I-2024

Whats New
Bayar Klaim Simpanan 10 BPR Bangkrut, LPS Kucurkan Rp 237 Miliar per April 2024

Bayar Klaim Simpanan 10 BPR Bangkrut, LPS Kucurkan Rp 237 Miliar per April 2024

Whats New
[POPULER MONEY] Mendag Zulhas: Warung Madura Boleh Buka 24 Jam | KFC Malaysia Tutup Lebih dari 100 Gerai, Imbas Boikot

[POPULER MONEY] Mendag Zulhas: Warung Madura Boleh Buka 24 Jam | KFC Malaysia Tutup Lebih dari 100 Gerai, Imbas Boikot

Whats New
Kode Transfer BCA, BRI, BNI, BTN, Mandiri, dan Bank Lainnya

Kode Transfer BCA, BRI, BNI, BTN, Mandiri, dan Bank Lainnya

Spend Smart
Cara Beli Token Listrik di ATM BRI, BNI, Mandiri, BTN, dan BSI

Cara Beli Token Listrik di ATM BRI, BNI, Mandiri, BTN, dan BSI

Spend Smart
Cara Tukar Uang Rusak di Bank Indonesia dan Syaratnya

Cara Tukar Uang Rusak di Bank Indonesia dan Syaratnya

Spend Smart
Lelang 7 Seri SUN, Pemerintah Kantongi Rp 21,5 Triliun

Lelang 7 Seri SUN, Pemerintah Kantongi Rp 21,5 Triliun

Whats New
Indosat Catat Laba Rp 1,29 Triliun di Kuartal I-2024

Indosat Catat Laba Rp 1,29 Triliun di Kuartal I-2024

Whats New
Adira Finance Cetak Laba Bersih Rp 432 Miliar pada Kuartal I-2024

Adira Finance Cetak Laba Bersih Rp 432 Miliar pada Kuartal I-2024

Whats New
Inaplas Dukung Pemerintah Atasi Polusi Sampah Plastik

Inaplas Dukung Pemerintah Atasi Polusi Sampah Plastik

Whats New
Program Pemberdayaan Daerah Gambut di Bengkalis oleh PT KPI Mampu Tingkatkan Pendapatan Masyarakat

Program Pemberdayaan Daerah Gambut di Bengkalis oleh PT KPI Mampu Tingkatkan Pendapatan Masyarakat

Whats New
Astra Internasional Bakal Tebar Dividen Rp 17 Triliun, Simak Rinciannya

Astra Internasional Bakal Tebar Dividen Rp 17 Triliun, Simak Rinciannya

Whats New
Emiten Nikel IFSH Catat Penjualan Rp 170 Miliar di Kuartal I 2024

Emiten Nikel IFSH Catat Penjualan Rp 170 Miliar di Kuartal I 2024

Whats New
Starlink Telah Kantongi Surat Uji Laik Operasi di Indonesia

Starlink Telah Kantongi Surat Uji Laik Operasi di Indonesia

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com